Ganjar Pranowo Menginap di Rumah Warga di Desa SegerGanjar Pranowo Menginap di Rumah Warga di Desa Seger

Calon presiden yang memiliki nomor urut 03 yakni Ganjar Pranowo. Dikabarkan baru saja bermalam di salah satu rumah warga di Desa Seger, Karang Anyar, Kalibening, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Hal ini guna bersilahtuhrahmi dengan warga setempat. “Tujuan saya sendiri ke sini guna silaturahim dengan panjenengan. Angsal mboten? Saya insya Allah mau menginap di desa ini untuk mendekatkan diri, boleh tidak?.” tanya Ganjar Pranowo kepada warga sekitar dan kemudian dijawab serentak oleh warga, “Boleh,”.

Ganjar kemudian bertanya lagi dengan nada bercanda bahwasanya apakah perlu membayar untuk menginap. Warga yang bersemangat berteriak menjawab “Tidak (bayar),” seru warga.

Baca Juga : Hari Ke-49 Kampanye Prabowo Justru Berkantor Di Kemhan

Para warga Desa Seger juga terlihat sangat antusias. Hal ini bersamaan dengan kedatangan mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut ke desa mereka.

Mereka saling berebut untuk mendekati Ganjar Pranowo supaya bisa melihat dari dekat maupun menyalami-nya.

Rintik hujan gerimis yang tidak berhenti pada malam itu. Tidak membuat warga desa yang berada disana urung untuk menyambut pria berambut putih itu.

Alasan Kunjungan Ganjar Pranowo Ke Desa Seger

Ganjar Pranowo sendiri mengakui bahwasanya pihaknya bukan pertama kali mengunjungi desa tersebut.

“Setidaknya saya dulu pada saat saya menjabat menjadi Anggota DPR. Beberapa kali dalam perjalanan bisnis pernah ke sekitar sini. Saya juga pernah datang kesini ketika terjadi bencana, waktu itu ke jalan daerah utara. Oleh karena itu banyak sekali daerah-daerah rawan longsor. Tentu saja hari ini saya datang ke sini tidak dalam rangka bencana, melainkan saya hanya mau silaturahim.” Ungkap ganjar kepada warga desa.

Pada hari ke-49 kampanyenya yang diikuti dengan pelaksanaan pemilu yang mendatang. Calon Presiden nomor urut 03 yakni Ganjar Pranowo justru melakukan blusukan di Kabupaten Purbalingga dan Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Yang mana hal ini guna untuk mengamankan suara di Jawa Tengah.

“Jatim lumbung saya rasa suaranya seperti di Jateng. Hal inilah yang harus kita jaga jangan sampai diambil orang.” Ucap Ganjar Pranowo kepada media.

Baca Lainnya : TKN : Jangan Terhasut Isu Politik Terkait Penembakan Relawan Prabowo

error: Content is protected !!